Sukses

Apple: Update iOS 8.4.1 Tidak Aman

Ini alasan Apple mengklaim bahwa iOS 8.4.1 yang baru saja dirilis tidak aman (gottabemobile.com)

Liputan6.com, California - Bagi Anda pengguna iPhone dan iPad pastinya sudah menerima notifikasi update ke sistem operasi terbaru iOS, yakni versi 8.4.1.

Namun, belakangan ini beredar rumor yang mengabarkan bahwa update sistem operasi iOS 8.4.1 tidaklah aman. Bahkan, para pengguna iPhone dan iPad disarankan lebih baik untuk menunggu update sistem operasi terbarunya, yakni iOS 9.

Rumor tersebut berasal dari broadcast message pesan instan yang menyebar luas. Tertulis di pesan tersebut bahwa update sistem operasi iOS 8.4.1 nyatanya tidak memberikan performa maksimal. Alih-alih, malah terdapat beberapa gangguan seperti perangkat yang bisa mati total, tidak bisa membaca data, sampai gangguan koneksi WiFi yang tidak stabil.

Pantauan tim Tekno Liputan6.com, sejauh ini rumor tersebut belum bisa dibuktikan kebenarannya. Beberapa pengguna iPhone dan iPad yang dihubungi pun tidak mengeluhkan terdapat gangguan setelah mereka melakukan update iOS 8.4.1.

Namun, laman Business Finance News melaporkan, nyatanya pihak sendiri Apple mengkonfirmasi langsung bahwa upgrade iOS teranyarnya ini memang tidak aman. Apple justru mengimbau kepada pengguna iOS agar menunggu update iOS 9 hadir daripada melakukan upgrade ke iOS 8.4.1.

Nasi sudah menjadi bubur, pengumuman Apple tersebut mengecewakan banyak pengguna yang kadung meng-upgrade ke iOS 8.4.1. Tidaklah mungkin bagi mereka untuk melakukan downgrade ke iOS 8.4. Bagaimanapun, mereka masih merasa bahwa iOS 8.4.1 tidak 'mengecewakan' sejauh ini meskipun sudah dikonfirmasi langsung oleh Apple tidak aman.

Pada saat meluncurkan update iOS 8.4.1, Apple telah melakukan patching lebih dari 40 'kecacatan' sistem keamanan yang sebelumnya hadir di iOS 8.4, dimana kecacatan tersebut berisiko dimanfaatkan oleh para hacker untuk mengembangkan sistem jailbreak di iOS 8.4.

Sayangnya, para hacker tersebut masih bisa menemukan 'celah' di iOS 8.4.1 sehingga sempat membuat Apple ketar-ketir bahwa update iOS terbarunya ini masih tetap bisa di-jailbreak. Inilah yang membuat Apple langsung menyatakan bahwa iOS 8.4.1 masih tidak aman.

Hal ini dibuktikan oleh kelompok hacker asal China, Pangu, pada gelaran HackPwn 2015 yang diadakan pada minggu lalu. Pada saat itu, Pangu dengan sukses mendemonstrasikan sistem jailbreak untethered iOS 8.4.1 di perangkat iPhone 6, sehingga menepis isu banyak orang bahwa iOS 8.4.1 'kebal' jailbreak. Pangu sendiri merupakan kelompok hacker yang ahli dalam melakukan jailbreak sejak iOS 7 diluncurkan.

Pun begitu, Pangu tidak berencana untuk meluncurkan sistem jailbreak iOS 8.4.1 ini ke publik. Mereka menjelaskan bahwa lebih baik menunggu iOS 9 dirilis, dan mencoba kembali mencari celah apakah memang iOS 9 bisa di-jailbreak.

(jek/dhi)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini