Sukses

Aspire R 14 dan Z3-700, 2 Laptop Jagoan Acer Berbasis Windows 10

Pabrikan asal Taiwan ini meluncurkan dua produk berbasis Windows 10, yaitu notebook Aspire R 14 dan Aspire Z3-700.

Liputan6.com, Taipei - Acer kembali menggebrak pasar notebook global. Dalam Acer Windows 10 Global Press Conference di Taipei, pabrikan asal Taiwan ini meluncurkan dua produk berbasis Windows 10, yaitu notebook Aspire R 14 dan Aspire Z3-700.

Acer menjanjikan, peluncuran dua produk ini bakal mengubah cara manusia berinteraksi dengan sesama secara mendasar. Dalam acara tersebut, CEO Acer, Jason Chen, mengatakan, "Acer punya sejarah dalam mengusung pengalaman terbaik melalui teknologi dan desain. Dengan Windows 10, kami akan mengusung pengalaman unik dan konsisten, melalui lini produk kami."

"Hal ini akan memberdayakan pengguna dalam melakukan banyak pekerjaan besar," tambah Jason dalam acara yang juga dihadiri tim Liputan6.com. 

Aspire R 14 dan Z3-700 dilengkapi dengan dual-digital mikrofon yang disebut Acer Purified.Voice. Fitur ini mampu membersihkan gangguan bunyi (noise) dan meningkatkan akurasi percakapan.

Acer Aspire R 14 (Liputan6.com/Yus Ariyanto)

R 14 dipersenjatai dengan generasi ke-6 prosesor Intel Core dengan memori sampai 8GB. Sementara Z3-700 mengusung prosesor Intel Pentium N3700 dan Intel Celeron N3150/N3050.

Keduanya sama-sama dilengkapi dengan Acer TrueHarmony Plus Technology, yang mana menjanjian pengalaman audio nan dahsyat dan menyenangkan.

Seluruh produk Acer yang semula menggunakan OS Windows 8.1 bisa memperoleh update ke Windows 10 secara gratis. Kabar ini disampaikan Jason Chen dalam Acer Global Press Conference 2015: Next at Acer di New York, Amerika Serikat, April lalu.

"Semua perangkat back-to-school Acer, mulai dari ukuran layar 1 inch sampai 100 inch, dapat di-upgrade ke Windows 10," ujar Jason saat itu. Seperti diketahui, Windows 10 dirilis sejak 29 Juli 2015, secara serentak di 190 negara, termasuk Indonesia.

(yus/isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini