Sukses

Tambah Layanan, Twitter Perkenalkan Tombol Pencari GIF

Twitter menyajikan kemudahan bagi penggunanya untuk berbagi GIF dalam tweets maupun direct message (DM) melalui fitur tombol pencari GIF

Liputan6.com, San Francisco - Disebut-sebut mengalami penurunan angka pertumbuhan, Twitter kini memperkenalkan sebuah fitur baru, yakni tombol pencari GIF (grafic interchange format).

Berdasarkan informasi yang diunggah di blog Twitter oleh Senior Product Manager Twitter Sasank Reddy pada Rabu lalu, data Twitter menunjukkan bahwa 100 juta GIF diunggah oleh pengguna Twitter pada tahun lalu.

Informasi yang dikutip tim Tekno Liputan6.com dari blog Twitter, Jumat (19/2/2016), unggahan GIF tersebut ditujukan untuk mengekspresikan perasaannya, mulai dari suasana hati hingga tarian terpopuler dari sebuah video musik.

Kini Twitter menyajikan kemudahan bagi penggunanya untuk berbagi GIF dalam tweets maupun direct message (DM) melalui fitur tombol pencari GIF. Ketika Anda sedang menuliskan sebuah tweet atau DM, Anda juga dapat mencarinya di GIF library.

Misalnya, seorang pengguna mencari sebuah GIF yang menunjukkan gambar kucing sedang menari untuk mengekspresikan suasana hati. Ia tinggal mencarinya di library melalui keyword atau mencari berdasarkan kategori reaksi seperti happy dan lain-lain.

Fitur tombol pencari GIF ini dapat mulai dinikmati penguna Twitter di seluruh dunia pada perangkat iOS, Android, atau laman Twitter.com dalam beberapa minggu mendatang. 

Dalam mengembangkan fitur ini, Twitter berpartner dengan GIPHY dan Riffhy, perusahaan penyedia mesin pencari GIF. "GIPHY menyediakan GIF untuk membantu melengkapi layanan yang diberikan Twitter," ujar Pendiri dan CEO GIPHY Alex Chung.

Pengguna GIPHY menciptakan GIF yang erat dengan berita, entertainment, olahraga, dan ekspresi yang menurut Alex hal tersebut dapat memperkaya Twitter.

"Kami sangat gembira bisa bekerja sama dengan Twitter sehingga membuat berbagi GIF jadi lebih mudah," ucapnya.

Sementara itu, Co-founder dan CEO Riffshy mengungkapkan ada banyak hal yang bisa diungkapkan melalui GIF. "Akan sangat mudah untuk berbagi perasaan jika kita mengetahui GIF apa yang cocok untuk dibagikan. Semoga pengguna Twitter bisa menemukan GIF apa cocok untuk membagi perasaannya," katanya.

Jadi, apakah Anda sudah tidak sabar untuk melihat seperti apa tampilan tombol pencari GIF di Twitter?

(Tin/Cas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.