Sukses

Seri Terbaru Fear Effect Segera Melenggang

Hana dan Rain akan kembali di seri terbaru Fear Effect, bertajuk "Fear Effect:Sedna". Seperti apa penampakannya? (sumber foto: Polygon)

Liputan6.com, California - Masih ingat dengan gim lawas berjudul Fear Effect? Kabar baik bagi Anda yang kangen dengan gim action besutan Eidos tersebut. Sebab, Square Enix dikabarkan akan kembali meneruskan seri lanjutan gim ini.

Square Enix tak sendiri. Selain perusahaan gim asal Jepang tersebut, developer Sushee pun turut andil dalam proses penggarapan kisah lanjutan Hana dan Rain itu.

Seperti dilansir Polygon, Sabtu (9/4/2016), seri teranyar Fear Effect ini berjudul "Fear Effect: Sedna", yang mana merupakan installment seri ketiga dari Fear Effect.

Untuk saat ini, Sushee mengumumkan bahwa proses pengembangan gim yang kental dengan nuansa action dan stealth tersebut sedang dalam proyek penggalangan dana di laman Kickstarter pada 12 April 2016 mendatang.

Bahkan, gim ini juga mendapatkan bantuan dari Square Enix Collective, salah satu anak perusahaan Square Enix yang dikenal dengan promosi gim-gim indie-nya.


Belum banyak yang bisa dikupas soal Fear Effect: Sedna. Sushee hanya menerangkan bahwa gim tersebut akan mengambil lokasi di Hong Kong dan Greenland. Sementara akan ada beberapa karakter baru yang hadir selain Hana dan Rain.



(Jek/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini