Sukses

Impian Larry Page Bangun Pulau Google Akan Terwujud?

Google sedang berusaha mewujudkan mimpinya membuat smart city yang menggunakan teknologi.

Liputan6.com, California - Jajaran petinggi Google dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk membuat sebuah smart city yang digagas oleh Sidewalk Labs.

Menurut informasi yang Tekno Liputan6.com kutip dari laman The Verge, Jumat (29/4/2016), raksasa mesin pencari ini akan mengambil alih sebagian area dari sebuah kota yang sudah ada.

Selanjutnya, Google akan membangun ulang tempat tersebut menjadi kota yang fokus pada teknologi, memiliki infrastruktur efisien, dan di dalamnya terdapat mobil otonomos.

Berdasarkan The Wall Street Journal, CEO Sidewalk Labs Dan Doctoroff beberapa bulan terakhir ini berjuang membuat proposal untuk membeli tanah. Nantinya, di tanah itu akan didirikan kembali rumah-rumah untuk banyak orang.

Dengan demikian, Sidewalk Labs yang merupakan kepanjangan tangan dari Google akan menjadi tuan tanah bagi orang-orang yang tinggal di smart city.

Doctoroff yang sebelumnya menjabat sebagai Deputi Walikota New York dan pimpinan di Bloomberg LP mengungkapkan ide ini Februari lalu.

"Mengembangkan sebuah kota pintar adalah ide cemerlang," ucap Doctoroff. Saat itu ia menyebut belum bisa mengungkapkan banyak hal mengenai kota impiannya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Impian Larry Page

Namun, beberapa minggu kemudian, gagasan kota cerdas itu tumbuh menjadi 'Project Sidewalk. Ia pun berencana mempresentasikannya kepada CEO Alphabet (Google) Larry Page.

Jika ide ini disetujui, Alphabet dan Sidewalk Labs bisa mulai menawarkannya kepada pemerintah kota akhir tahun ini.

Nah, seperti apa sih kota impian yang didesain Google ini? Dilaporkan, nantinya kota tersebut akan menyediakan LinkNYC, sebuah Wi-Fi publik yang kini sedang dipasang di sekitar New York City. Tidak hanya itu, di kota ini juga akan ada jalur khusus untuk mobile otonomos.

Diberitakan, Maret lalu Sidewalk Labs meluncurkan produk baru berupa platform transportasi dan data lalu lintas untuk membantu mengatur kereta dan bus. Platform tersebut menghadirkan informasi parkir kepada sopir.

Sebenarnya, Google menciptakan Sidewalk Labs dengan tujuan untuk menciptakan tempat tinggal berbasis teknologi. Mulanya, Google memiliki gagasan Kota New York bakal menjadi lab perusahaan dalam membuat smart city, sayangnya terkendala dari segi politik, keuangan, hingga peraturan.

Oleh karenanya, perusahaan bermarkas di Mountain View itu mencari tempat lain untuk menguji idenya. Langkah ini disebut-sebut merupakan realisasi dari mimpi pendiri Google Larry Page yang pada tahun 2013 lalu berkeinginan membuat sebuah 'Pulau Google.'

(Tin/Cas)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini