Sukses

Dengan Aplikasi Ini, Tes Urin Bisa Dicek Lewat Ponsel

Aplikasi smartphone yang satu ini bisa digunakan untuk menganalisis urin. Saat ini baru tersedia untuk iPhone saja, namun versi Android-nya diklaim akan segera hadir.

Seiring banyaknya ponsel pintar (smartphone) yang beredar, aplikasi smartphone juga banyak bermunculan. Aplikasi smartphone yang satu ini bisa digunakan untuk menganalisis urin.

Aplikasi yang dipamerkan pada konferensi Technology, Education and Design (TED) itu dinamakan Uchek. Ide aplikasi ini datang dari salah satu peserta TED, seorang ilmuwan asal India yang bernama Myshkin Ingawale.

"Saya ingin pemeriksaan kesehatan medis bisa dilakukan sendiri oleh pengguna," katanya kepada BBC yang dikutip Liputan6.com, Kamis (28/2/2013).

Uchek diklaim bisa menganalisis 25 masalah kesehatan yang berbeda dan dapat membantu mendiagnosa dan mengobati penyakit di negara berkembang.

Menurut Ingawale, aplikasi ini dapat digunakan untuk menentukan berbagai kondisi kesehatan, termasuk diabetes, saluran kemih menginfeksi, kanker, masalah hati serta digunakan untuk memeriksa kesehatan secara umum. Elemen urin yang dapat diuji termasuk glukosa, protein, dan nitrit.

Cara melakukan tes urinnya sama seperti biasanya. Pengguna terlebih dulu mengumpulkan urin mereka, lalu menyelupkan kertas strip ke dalam urin tersebut. Kertas itu lalu diletakkan di atas tatakan lalu difoto dengan kamera ponsel.

Selanjutnya, aplikasi tersebut akan menganalisis warna sesuai kondisi yang berlaku. Aplikasi ini tersedia di toko aplikasi Apple pada akhir Maret dengan harga $ 20, sudah termasuk tatakan dan lima kertas strip celup.

Saat ini aplikasi Uchek baru tersedia untuk iPhone saja, namun versi Android-nya diklaim akan segera hadir.

Menurut GSMA, organisasi dunia yang mewakili industri mobile, layanan kesehatan keliling bisa membantu menyelamatkan satu juta jiwa di Afrika dalam lima tahun ke depan. (DEW)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini