Sukses

Samsung Kembali Rilis Lanjutan Video Teaser Galaxy S4

Dua hari jelang peluncuran smartphone terbarunya, Galaxy S4, Samsung kembali merilis sebuah video teaser kisah kurir cilik pembawa kotak rahasia.

Dua hari jelang peluncuran smartphone terbarunya, Samsung kembali merilis sebuah video teaser kisah kurir cilik pembawa kotak rahasia. Handset yang akan diluncurkan di New York Times Square disebutkan akan menjadi "The Next Big Thing" dari Samsung.

Di akhir video teaser yang muncul sebelumnya, sang kurir cilik mendapatkan tugas menjaga kotak rahasia sampai waktu peluncuran tiba. Ia pun menjaga kotak dengan hati-hati hingga menutup pintu dan jendela kamarnya demi menjaga kerahasiaan isi kotak itu.

Melalui video teaser kedua, Samsung kembali menghadirkan Jeremy, bocah 13 tahun, yang membawa kotak rahasia bertuliskan 'Samsung Unpacked 2013'. Pada lanjutan video ini sang kurir cilik tetap menjaga kerahasiaan isi kotak.

Dianggap sebagai sebuah rahasia besar, kotak itu pun disembunyikan dari teman, sopir dan sang ibu. Jeremy hanya sedikit mengintip isi dalam kotak dan terlihat terkesima dengan isi di dalamnya yang disinyalir tersedia dalam beberapa pilihan warna.

Di akhir video sang ibu mengingatkan Jeremy untuk bersiap menghadapi hari besar yang sudah ditunggu-tunggu. Sayangnya hingga dirilisnya video teaser babak kedua, Samsung masih merahasiakan bentuk fisik smartphone terbarunya itu.

Sehingga tidak mengherankan jika Samsung akan kembali merilis video teaser ketiga untuk menguak rahasia besar yang dimaksud. Sebelumnya vendor asal negeri ginseng ini juga sudah gembar gembor mengenai hari besarnya melalui foto-foto banner yang bertebaran di sepanjang jantung kota New York.

Sayangnya hingga kini Samsung masih bungkam seputar spesifikasi smartphone terbarunya. Namun beredar rumor jika produk yang dimaksud adalah Galaxy S4 yang menggunakan layar 4.99 inci Full HD AMOLED dengan RAM 2GB dan prosessor Exynos octa-core.

(vin/dew)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.