Sukses

iOS 7.0.3 Banyak Bugs, Apple Rilis Versi Updatenya

Meski pembaharuan OS ini tidak menyuguhkan fitur-fitur baru, versi iOS tersebut sudah menghadirkan beberapa perbaikan bugs.

Sistem operasi (OS) mobile terbaru Apple, iOS 7, diklaim para penggunanya memiliki banyak bugs ataucelah keamanan. Untuk menanggapi masalah itu, Apple pun merilis update iOS terbaru yaitu  iOS 7.0.4.

Meski pembaharuan OS ini tidak menyuguhkan fitur-fitur baru, Apple menegaskan bahwa versi iOS tersebut sudah menghadirkan beberapa perbaikan bugs. Salah satu bagian terbesar perbaikan yang dihadirkan ada pada fitur FaceTime, di mana sebelumnya fitur video call ini sering drop ketika digunakan.

Menurut yang dilansir Pocket-Lint, Jumat (15/11/2013), update iOS 7.0.4 dengan nomor 'build 11B554a' ini dilengkapi dengan perbaikan bugs dan peningkatan perfoma, termasuk perbaikan pada FaceTime yang kerap dikeluhkan para pengguna.

Untuk melakukan update ini pengguna dapat langsung mengunduh dan menginstal dari perangkatnya. Cukup menuju menu 'Settings', pilih 'Software Update', serta tekan download dan instal.

Update ini tersedia untuk iPhone 4, iPhone 4S, iPhone 5, iPhone 5C, dan iPhone 5S. Juga berlaku untuk iPad 2, iPad 3, iPad 4, iPad Air, iPad mini, dan iPad mini dengan Retina display.

iOS 7.0.4 dirilis hanya tiga minggu setelah iOS 7.0.3 diluncurkan. Ini merupakan update besar, termasuk untuk memperoleh perbaikan iCloud Keychain dan masalah sensor accelerometer.

Selain update tersebut, Apple juga memberikan update iOS 6.1.5 untuk memperbaiki fitur yang sama pada iPod Touch generasi keempat. (isk/dew)





* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.