Sukses

[VIDEO] Keyboard Wireless Penyulap iPad Jadi Laptop

Keyboard Logitech super tipis ini dirancang khusus untuk iPad. Tablet iPad sekilas jadi seperti laptop ketika dipasangkan cover keyboard ini

Tidak semua pengguna tablet lihai mengetik di layar sentuh. Selain kurang efisien, keyboard yang muncul di layar juga 'menyita' space layar tablet. Karena itu, pengguna tablet seperti iPad biasanya membutuhkan aksesoris tambahan keyboard agar mengetik lebih nyaman.

Salah satu keyboard wireless untuk tablet yang patut dicoba adalah Logitech Ultrathin Keyboard Cover. Tim Tekno Liputan6.com telah mereview keyboard wireless ini. Keyboard super tipis ini dirancang khusus untuk iPad 2 dan iPad generasi tiga.

Keyboard ini terlihat simpel, minimalis serta ramping, namun tetap elegan. Tebalnya hanya berkisar 9 mm. Polesan glossy warna hitam membuat keyboard ini terlihat mengkilat. Namun sayangnya polesan glossy itu membuat sidik jari jadi sangat mudah menempel sehingga keyboard terlihat mudah kotor. Jadi kita harus rajin-rajin membersihkannya dengan kain.

Karena memang dirancang khusus untuk iPad, warna cover keyboard sengaja dibuat sama persis dengan warna iPad agar serasi saat dipasangkan. Casingnya sendiri terbuat dari bahan aluminium.

Saat ditenteng, keyboard portabel ini juga terasa ringan di tangan sehingga tidak repot dibawa-bawa. Beratnya hanya 355 gram. Pada bagian atas tepi cover terdapat engsel atau klip magnetik yang dapat melekatkan iPad dengan sempurna ketika dipasangkan. iPad sekilas jadi seperti laptop ketika dipasangkan cover keyboard ini.

Simak yuk video bagaimana cara mengoperasikan keyboard ini, termasuk cara memasang dan melepaskannya. (DEW)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini