Sukses

Jumlah Pemirsa e-Sports di AS Naik hingga 100% selama 2 Tahun

Jumlah gamers di Amerika Serikat (AS) yang menonton e-Sports telah tumbuh 100 persen selama dua tahun.

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah gamers di Amerika Serikat (AS) yang menonton e-Sports telah tumbuh 100 persen selama dua tahun. Hal ini terungkap dalam sebuah studi nasional oleh peneliti pasar Frank N. Magid Associates, yang dikutip dari Venture Beat, Minggu (17/1/2016).

Studi ini menunjukkan bahwa para penggemar menonton video game seperti League of Legends, Dota 2, Counter-Strike: Global Offensive, dan Hearthstone. e-Sports telah menjadi fenomena besar di Asia selama bertahun-tahun, tetapi, kata Magid, baru sekarang mulai menunjukkan eksistensinya di Barat.

Upaya baru e-Sports dari ESPN pekan ini dan akuisisi Activision Blizzard dari Major League Gaming menunjukkan betapa pentingnya e-Sports menjadi bagian dari perusahaan media terbesar di dunia.

Sekitar 70 persen orang AS usia 8-64 mengatakan, mereka bermain video game. Dari kelompok tersebut, menurut studi ini, 18 persen di antaranya telah menonton e-Sports atau menghadiri acaranya. Sementara pada tahun 2015 lalu, angka tersebut hanya 12 persen, dan pada 2013 hanya 9 persen.

Adapun pada 2013, 40 persen dari 600 juta orang di Tiongkok dengan smartphone, mengatakan bahwa mereka telah menghadiri atau menonton acara e-Sports.

"Tren e-Sports berkembang pesat di Amerika Serikat dan Eropa, serta merupakan daya tarik besar di kalangan konsumen di Asia", kata Mike Vorhaus, presiden Magid Advisors, dalam sebuah pernyataan.

Permainan lain dengan pemirsanya yang tumbuh secara cepat adalah Call of Duty, Halo, Smite, Heroes of the Storm, dan World of Tanks.

Dari jutaan pemirsa dan orang-orang yang menghadiri acara e-Sports di AS, sebagian besarnya merupakan laki-laki (73 persen) dan berumur 18 hingga 34 tahun (55 persen). Dalam studi tersebut, Magid mewawancarai 2.400 orang, dengan tingkat kesalahan 2 persen.

(Why/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.