Sukses

Baru Sehari Dirilis, Dark Souls 3 Akan Terima DLC

Baru satu hari dirilis, From Software dan Bandai Namco sudah mengungkap downloadable content (DLC) untuk Dark Souls 3.

Liputan6.com, Jakarta - Baru satu hari dirilis, From Software dan Bandai Namco sudah mengungkap downloadable content (DLC) untuk Dark Souls 3.

Walaupun masih belum mengungkap dengan jelas apa saja yang akan dihadirkan pada DLC tersebut, From Software hanya mengatakan kalau DLC ini akan meluncur pada kuartal ketiga 2016. 

Jika ditelisik dari DLC Dark Souls sebelumnya, besar kemungkinan kalau DLC yang akan meluncur nanti menampilkan beberapa hal baru seperti lore hingga lokasi baru.

Di Dark Souls pertama, player dibawa ke negeri Oolacile dan bertemu dengan ksatria tangguh bernama Artorias the Abysswalker yang dikonsumsi oleh kekuatan kegelapan.

Di Dark Souls 2, player harus mengarungi luasnya dunia Dark Souls saat harus menjelajah tiga kerajaan yaitu Ivory, Iron, dan Sunken Kings.

DLC Dark Souls 3 masih baru akan dirilis pada pertengahan 2016 untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC.

(Ysl/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini